Gelaran Roadshow All New Honda BR-V Di 5 Kota Besar Di Indonesia

Gelaran Roadshow All New Honda BR-V Di 5 Kota Besar Di Indonesia

News

27 Oct 2021

Setelah diluncurkan secara virtual pada bulan September 2021 lalu, kini All New Honda BR-V telah memulai rangkaian event roadshow di 5 kota besar di Indonesia. Kota Makassar pun terpilih menjadi kota pertama dari gelaran roadshow ini. Acara tersebut digelar mulai tanggal 7 hingga 11 Oktober 2021 dan bertempat di Atrium Trans Studio Mall Makassar. All New Honda BR-V untuk pertama kalinya dihadirkan untuk konsumen setia Honda di kota Makassar.

Selain mobil All New Honda BR-V, gelaran roadshow di Makassar ini juga menampilkan produk-produk Honda lainnya, seperti New Honda CR-V, New Honda HR-V, dan Honda City Hatchback RS. Melalui acara roadshow ini, Honda juga menawarkan berbagai kemudahan pada konsumen untuk membeli produk Honda berupa cicilan ringan bunga 0% sampai dengan 1 tahun dan DP 15%. Tak hanya itu, gelaran ini pun semakin menarik berkat program Lucky Dip dengan total ratusan juta rupiah dan berbagai aktivitas seru lainnya.

Gelaran perdana roadshow All New Honda BR-V ini pun mendapatkan sambutan sangat positif dari warga Makassar. Tampil dengan desain baru dan dilengkapi berbagai fitur canggih, All New Honda BR-V diklaim mampu memenuhi kebutuhan konsumen sebagai LSUV 7 penumpang. Tak heran, banyak konsumen yang ingin menyaksikan model terkini Honda BR-V secara langsung melalui event roadshow di Makassar.

Setelah mengunjungi kota Makassar, maka gelaran roadshow pun berlanjut di Kendari dari 15 hingga 17 Oktober 2021, kemudian kota Palu pada 22 sampai 24 Oktober 2021, lalu Gorontalo pada 29 sampai 31 Oktober 2021, terakhir ditutup di kota Manado pada tanggal 5 hingga 7 November 2021 mendatang. Selain gelaran roadshow yang dimulai di kota Makassar, Honda juga melakukan promosi All New Honda BR-V melalui inovasi terbaru dengan membawa unit mobil tersebut roadshow keliling Jabodetabek dari tanggal 5-10 Oktober 2021.

Uniknya, All New Honda BR-V ini tidak dikendarai memutari kawasan Jabodetabek, melainkan diboyong dengan mobil towing gendong. Ide out of the box tersebut merupakan hasil inovasi dari main dealer Honda Jakarta Center bersama dengan PT Frente Indonesia dalam mendesain display unit berbentuk box seperti diecast untuk All New BR-V semenarik mungkin di atas mobil towing. Box kaca yang menjadi pajangan mobil baru andalan Honda ini pun dibuat sekuat mungkin karena dibawa untuk roadshow mobile setiap hari ke berbagai area di Jabodetabek.

Terobosan menarik untuk melakukan promosi ini bukanlah yang pertama bagi Honda, setelah sebelumnya menggunakan cara yang sama untuk produk Honda Civic Type-R meski hanya diam di satu lokasi saja. Gelaran roadshow mobile juga akan singgah ke beberapa dealer Honda di area Jabodetabek. Tak hanya itu, dalam gelaran road show ini juga diadakan kontes foto All New Honda BR-V untuk para masyarakat yang menemui unit baru Honda ini saat berkeliling. Mobil Honda BR-V yang dibawa roadshow kali ini merupakan varian paling tinggi dan sudah dilengkapi oleh teknologi terkini yaitu Honda Sensing. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan konsumen jadi lebih mengenal varian produk dari All New Honda BR-V.

Wah tentunya sudah tidak sabar ya untuk dapat menghadiri gelaran roadshow dari All New Honda BR-V. Penasaran dengan berbagai keunggulan dari mobil baru jagoan Honda ini? Tunggu apalagi! Segera hubungi kami atau datang langsung ke Honda Arta Cikupa untuk informasi lebih lanjut mengenai All New Honda BR-V. Untuk pelayanan dealer resmi Honda terbaik:

Honda Arta Cikupa

Jl. Raya Serang Km 14.5

Desa Dukuh, Cikupa

Kabupaten Tangerang

Telp (021) 22028899

Booking 0813-9850-6874 (WA Only)

Emergency 0811-8899-052

www.honda-arta.com

 

Sumber:

Berita & Event Lainnya

Soal Kemanan, Honda Selalu Terdepan

News

25 September 2023
Mobil Honda kembali membuktikan diri sebagai mobil dengan fitur keamanan terbaik. Baru0baru ini dibuktikan oleh salah satu tipe mobil terbaik Honda yaitu All New Honda CR-V yang memenangkan predikat kendaraan…
Sebagai salah satu dealer resmi Honda yang memprioritaskan kepuasan pelanggan, Honda Arta Cikupa punya beberapa saran dan langkah yang perlu Honda Lovers ikuti ketika membeli mobil idaman. Memang membeli mobil…
Industri otomotif terus berkembang pesat dengan inovasi dan teknologi terbaru. Salah satu pelopor utama dalam menghadirkan produk-produk unggulan adalah Honda, yang telah lama dikenal sebagai merek yang menggabungkan kualitas, kehandalan,…